KLIK BELI VIA :


Februari 25, 2013

Tips Merawat Celana Jeans




Tips Merawat Celana Jeans 

A. PENCUCIAN

Sebaiknya pencucian jangan melalui proses perendaman karena sifat dari pada kain Jeans (Denim) adalah mudah luntur.
Jika pencucian dengan perendaman, hindari air panas dan sebaiknya proses perendaman dengan air dingin yang telah dilarutkan dahulu dengan detergen. Setelah homogen ( merata ) baru kemudian Jeans dimasukkan kedalam air yang sudah mengandung detergen, lama perendaman tidak lebih dari 2 jam.
Hindari pencucian dengan pemutih ( Sodium Hipoclorid ) yang akan mengakibatkan terjadinya bercak-bercak putih pada kain.
Sebaiknya pencucian Jeans ( Denim ) harus terpisah, jangan dicampur dengan pakaian lain yang bukan jeans karena akan mengakibatkan warna pakaian lain menyerap kandungan warna biru sisa air cucian Jeans.
Untuk jenis kain non Denim, ( Corduroy, Permanent Press ) sebaiknya pencucian jangan disikat karena akan mengakibatkan serat menjadi berbulu.
Satu hal lagi jangan terlalu sering di cuci , biasanya paling cepat 6 bulan sekali , jangan gunakan detergent cukup pewangi saja

B. PENGERINGAN

Hindari pengeringan langsung dengan matahari yang akan mengakibatkan warna cepat pudar.
Sebaiknya pengeringan dilakukan dengan cara membalik Jeans terlebih dahulu agar yang terkena sinar matahari adalah bagian dalam Jeans.

C. PENYETRIKAAN

Jangan melakukan penyetrikaan pada Jeans yang sedang dalam kondisi lembab, karena akan mengakibatkan terjadinya jamur berwarna biru yang akan membuat kain menjadi cepat lapuk.
Suhu pada saat menyetrika Jeans sebaiknya jangan terlalu panas karena akan menyebabkan terjadinya stainning ( bercak-bercak putih ). Suhu yang dianjurkan adalah 60 C.
Untuk Permanent Press tidak dianjurkan dengan suhu diatas 60 C kaena akan mengakibatkan melelehnya Permanent Press. Suhu yang dianjurkan adalah dibawah 40 C.

D. PENYIMPANAN

Jangan terlalu lama menyimpan Jeans dalam kondisi terlipat karena akan mengakibatkan terbentuknya garis kuning pada batas lipatan.
Menyimpan Jeans sebaiknya dengan cara digantung dengan hanger agar tidak terjadi perubahan warna

Tips Merawat Celana Jeans 
terima kasih semoga bermanfaat

.......................................................................

0 komentar :

KLIK PEMBELIAN VIA :




Barang Yang Sudah Terjual Dapat Tersedia Kembali

Selalu Update Setiap Saat